Trahnews.com. Kabupaten Landak. Sebanyak 40 peserta kaderisasi MWCNU dan pengurus harian PCNU Kabupaten Landak telah berhasil menyelenggarakan PD-PKPNU pertama yang di laksanakan di hotel hanura selama tiga hari berturut turut mulai dari tanggal 17-19 September 2024.
Suksesnya acara Kegiatan pengkaderan anggota organisasi NU tersebut, tidak terlepas dari kerjasama seluruh pengurus PCNU Kabupaten Landak yang saling berkoordinasi untuk mensukseskan PD-PKPNU pertama.
Saat di konfirmasi oleh awak media ketua PCNU Landak “KH.AHMAD FAUZIE H.IB” Kamis.(19/9/24) malam mengatakan “Alhamdulillah kegiatan PD-PKPNU yg pertama ini selesai dengan baik dan alhamdulillah kami di beri kelancaran, baik peserta yg mengikuti, atau panitia penyelenggara dan juga para instruktur di beri kemudahan. Pengkaderan ini memang sudah lama ingin kami laksanakan, namun ada beberapa faktor kendala yang belum bisa dilaksanakan. Dan akhirnya kami dapat melaksanakan kesempatan itu baru saat ini bisa terlaksana” Ucapnya.
Dengan terlaksananya kegiatan yang di selenggarakan PCNU Landak. Harapan kedepanya “NU bisa berkembang dengan baik di Landak dan selalu menjaga kebersamaan, baik dari PCNU, MWCNU, BANOM, dan RANTING. Sebagaimana yang di harapkn oleh para pendiri-pendiri “NU” untuk tetap merawat menjaga agama dan negara” Imbuhnya.
“KH.AHMAD FAUZIE H.IB. kader yg telah di baiat agar tetap patuh kepada sumpah dan janjinya kepada ” NU” Dengan harapan kepada 40 orang kader penggerak yang sudah di baiat agar bisa bekerja sama membesarkan”Nahdatul Ulama” sampai ke pelosok daerah Kabupaten Landak. Dengan adanya pengkaderan yang pertama agar tetap semangat untuk melakukan pengkaderan-pengkaderan berikutnya, sehingga kita semakin kuat dan selalu kompak. mengadakan agenda-agenda untuk mencari kader-kader terbaik yang bisa memimpin organisasi kedepanya, sehingga “NU” Landak lebih baik lagi.
Kedepan agar bisa mengembangkan organisasi dengan baik dan selalu kompak” Tutupnya. (Supriadi)